November 2019

Alhamdulillah,
Pada hari Senin, 25 November 2019 bertempat di halaman SD Islam Tabanan, seluruh elemen sekolah baik guru, staff dan siswa siswi SD Islam Tabanan memperingati Hari Guru Nasional dan HUT ke-74 PGRI tahun 2019 dengan melangsungkan upacara bendera yang dilaksanakan pada pukul 08.00 WITA. Upacara bendera pada hari Guru ini nampak berbeda dari upacara bendera hari senin seperti biasanya, karena seluruh petugas upacara adalah Bapak dan Ibu Guru SD Islam.


Hari Guru dan HUT ke-74 PGRI tahun 2019 ini mengangkat tema "Peran Strategis Guru Dalam Menjadikan SDM Indonesia Unggul". Dalam amanat Menteri Pendidikan dan Kebudayaan 2019 yang dibacakan oleh Pembina Upacara, disampaikan bahwa Guru harus mulai untuk melakukan perubahan kecil di kelas, seperti mengajak diskusi di kelas, memberikan kesempatan murid untuk mengajar di kelas, mencetuskan projek bakti sosial yang melibatkan seluruh kelas, menemukan bakat dalam diri murid yang kurang percaya diri, menawarkan bantuan kepada guru yang sedang mengalami kesulitan dan perubahan-perubahan kecil lainnya yang dapat dilakukan. Apapun perubahan kecil yang dilakukan, apabila dikerjakan secara serentak maka kapal besar bernama Indonesia pasti akan bergerak. Amanat dari Pembina Upacara dan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ditutup dengan tepuk tangan riuh dari seluruh peserta upacara.



Setelah selesai upacara terlihat pemandangan haru dari siswa-siswi SD Islam yang mengungkapkan terima kasihnya kepada Bapak Ibu guru dengan mencium tangan guru, banyak diantaranya juga memberikan bunga dan bingkisan sebagai tanda terima kasih atas seluruh pengabdian Bapak dan Ibu Guru.

Terima kasih kepada seluruh Guru yang tanpa mengenal lelah dengan ikhlas mendidik siswa siswi generasi penerus bangsa . Semoga pengabdian dari seluruh guru mampu menjadikan siswa siswi didiknya menjadi putra putri penerus bangsa yang berprestasi, membanggakan, dan berguna bagi nusa dan bangsa, Aamiin Ya Rabbalalamin.

Video Hari Guru SD Islam Tabanan dapat dilihat di Youtube : https://youtu.be/3dJQ_NfNIyM


Alhamdulillah
Pada hari Sabtu tanggal 23 November 2019 SD Islam Tabanan memperingati hari Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 H.
Bertempat di halaman SD Islam, peringatan Maulid Nabi tahun ini mengangkat tema "Meneladani Integritas Rasulullah Dengan Bekerja Cepat, Cerdas, Kreatif, Inovatif dan Ikhlas Berjuang,


Acara dmulai pada pukul 07.30 WITA yang diawali dengan penampilan hadrah dari siswa siswi SD Islam Tabanan, dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh ananda Ramadhan Abdi Pamungkas dan ananda Riza Fauzi. Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan shalawat nabi, dilanjutkan dengan penampilan dari ananda Nazha Kafina pemenang  lomba Lasqi 2019. dan selanjutnya acara diisi dengan ceramah oleh Bapak Drs. H. Syaefuddin, M.PdI, dan terakhir ditutup dengan acara ramah tamah.






Terimakasih kepada seluruh pihak yang telah membantu menyukseskan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di SD Islam Tabanan, Barakallah. Semoga kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW kedepannya juga dapat berjalan dengan baik dan lancar, Aamiin Ya Rabbal Alamin



Alhamdulillah,
Drumband SD Islam Tabanan tampil memukau di Masjid Agung Tabanan pada hari Minggu tanggal 17 November 2019 dalam acara Karnaval Arak Telur memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.  Drumband SD Islam Tabanan tampil mengelilingi Kota Tabanan yang diikuti  atraksi dari Group sholawat Al-Hijaz dan kurang lebih sekitar 100 anak-anak yang ikut mengarak telur hias warna-warni.










Alhamdulillah,
Siswa-siswi SD Islam Tabanan berhasil meraih prestasi dalam ajang kejuaraan karate lemkari antar dojo se-kabupaten Tabanan.
Pertandingan diadakan pada tanggal 09-10 November 2019.
Siswa-siswi yang berhasil menjuarai pertandingan tersebut diantaranya adalah :
  • Juara 1 Komite Putra atasnama ananda Aditya Nur Rohman
  • Juara 1 Komite Putri atasnama ananda Anggun Ardanti
  • Juara 1 Kata Beregu Putri atasanama andanda Anggun Ardanti, Celona Putteria Prasetyo dan Kezia Azzalea Meysun
  • Juara 2 Komite Putri atasnama ananda Kezia Azzalea Meysun
  • Juara 3 Kata Perorangan Putra atasnama ananda Raysa Abdullah

Selamat kepada siswa siswi SD Islam Tabanan,
Semangat selalu untuk terus berlatih dan belajar, jangan cepat berpuas diri, tetap rendah hati, dan selalu menjunjung nilai-nilai sportifitas.
Semoga prestasi siswa siswi SD Islam Tabanan ini mampu memotivasi siswa siswi SD Islam Tabanan yang lain untuk terus berprestasi, aamiin :)




Alhamdulillah,
pada hari Sabtu, tanggal 2 November 2019 bertempat di Yayasan Al Hijrah Kediri, Tabanan, Bali,
SD Islam Tabanan meraih juara 2 pada kegiatan Festival Shalawat Al Banjari 2019. Festival shalawat ini merupakan kegiatan dalam rangka menyambut Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 H yang diadakan oleh Remaja Muslim Yayasan Al-Hijrah Lembah Sanggulan (ARMAS).

Selamat kepada siswa siswi tim hadrah SD Islam Tabanan yang telah berhasil meraih juara 2. Semangat terus untuk selalu berlatih dan berprestasi, jangan cepat puas dengan hasil yang sudah dicapai dan tetap rendah hati :D



Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget